Pelatihan budidaya ikan lele dan pemberian mesin pengolah pakan ikan Ponpes Nahdlotul Mubtadiin Al Islamy. Kab. Indramayu
mengembangkan kemitraan, membangun masyarakat
Di tahun 2020, dunia dilanda Pandemi Covid-19, temasuk juga di Indonesia. Di Jawa Barat semua kota kabupaten melakukan kebijakan membatasi aktivitas warganya untuk menghambat penyebaran penyakit tersebut. Hal ini secara tak langsung berakibat terganggu aktivitas ekonomi masyarakat. Selain Pandemi Covid-19, tahun 2020 ini bencana banjir terjadi di beberapa wilayah di Jawa Barat.
Didasari hal tersebut CSR MUJ ONJW bidang Ekonomi pada tahun 2020 diarahkan untuk ikut mendorong pemulihan ekonomi akibat pandemi Covid-19 dan bencana alam yang terjadi.
Kegiatan CSR bidang ekonomi yang dilakukan antara lain adalah :
1. Program Bantuan Pemulihan Ekonomi Akibat Pandemik COVID-19
Dilakukan di empat lokasi kota kabupaten yaitu di
Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur,
Kecamatan Tanjung Barat, Jakarta Selatan,
Kecamatan Sagalaherang, Kabupaten Subang, dan
Kecamatan Cilamaya, Kabupaten Karawang.
Dalam program ini, berkerjasama dengan Yayasan Mutiara Al Qur’an, Yayasan Amal Mulia Sejahtera dan Yayasan Insan Siliwangi, MUJ ONWJ membagikan bantuan sosial berupa sembako dan peralatan untuk melakukan penyemprotan desinfektan dilingkungan pemukiman untuk mencegah penularan Covid-19.
Bantuan sosial kepada masyarakat di Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur bersama Yayasan Amal Mulia Sejahtera
Bantuan sosial kepada masyarakat di Kecamatan Tanjung Barat, Jakarta Selatan bersama Yayasan Mutiara Al Qur’an
Bantuan sosial dan edukasi kepada masyarakat kelompok tani di Kecamatan Sagalaherang, Kabupaten Subang bersama Yayasan Nurul Ihsan
Bantuan sosial kepada masyarakat terdampak ekonominya akibat COVID-19 dan banjir Rob di Kecamatan Cilamaya Wetan bersama Yayasan Berkah Sholawat Karawang
2. Program Percepatan Penanganan Bencana Banjir
Banjir melanda beberapa wilayah yang juga merupakan wilayah kerja MUJ ONWJ. Untuk ikut mempercepat penanganan bencana banjir ini, bekerja sama Yayasan Amal Mulia Sejahtera, di Kecamatan Jatiasih, Kabupaten Bekasi dilakukan pemberian bantuan berupa peralatan rumah tangga dan sembako kepada korban banjir. Kegiatan pemberian bantuan berupa sembako juga dilakukan bersama Yayasan Berkah Sholawat Karawang kepada masyarakat yang menjadi korban banjir Rob Musiman di desa Tangkolak, Kec. Cilamaya Kabupaten Karawang
Bantuan Korban Bencana Banjir di Kecamatan Jatiasih, Kabupaten Bekasi
3. Peringatan Hari Raya Qurban Idhul Adha 1441 H
Dalam memperingati hari raya Idhul Adha 1441 H, MUJ ONWJ melakukan penyembelihan 10 ekor sapi kurban, yang dilakukan di berberapa wilayah, yaitu di
Kabupaten Indramayu,
Kabupaten Subang,
Kabupaten Karawang,
Kabupaten Bekasi,
Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu,
Jakarta Utara, dan
Kabupaten Bandung Barat.
Penyaluran Hewan Kurban di Kabupaten Bandung Barat
Penyaluran Hewan Qurban di Kabupaten Subang dan Kabupaten Bekasi
Penyaluran Hewan Qurban di Kabupaten Karawang dan Kabupaten Indramayu
Penyaluran Hewan Qurban di Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu
4. Pengembangan Budidaya Ikan Lele sistem Bioflok
MUJ ONWJ melakukan kegiatan pendampingan untuk pengembangan budidaya iken lele dengan sistem bioflok di Pondok Pesantren Nahldotul Mubtadiin Al Islamy, Kabupaten Indramayu. Pada kegiatan ini dilakukan pelatihan budidaya ikan Lele dengan sistem Biofolk kepada para santri pondok pesantren untuk meningkatkan produktifitas usaha budidaya lele yang selama ini telah dilakukan dan untuk membekali para santri dengan keterampilan berusaha. Selain itu dalam kegiatan ini juga dilakukan pemberian bantuan mesin pembuat pakan untuk budidaya ikan lele.
Pelatihan budidaya ikan lele dan pemberian mesin pengolah pakan ikan Ponpes Nahdlotul Mubtadiin Al Islamy. Kab. Indramayu